Pages

Selasa, 19 Mei 2015

Tumis Sayur Pedas

Sayuran banyak banget di kulkas, dapat dari bu dhe...tapi belum sempat masak. Bingung-bingung masak ala pramuka(masak ala pramuka itu istilah dari ayah ais kalau masaknya cuma iris-iris dan cemplung-cemplung saja.heheheh) saja wis. Gak lupa cabe hijaunya ya...itu ntar yang buat tumisannya jadi sedap.hihihi. Tadi maemnya sama bakwan jagung dan sambal uleg instant punya F*nna Food, mantap euy....sambelnya puedessss...ini ceritanya makan nasi rames tapi ikannya gak lengkap...biarin wes gawe tombo luwe..heheheh. Aku share resepnya ya....gampang banget kok buatnya...

Tumis Sayur Pedas


Bahan:
125 gram buncis,iris serong
50 gram baby corn, iris serong
75 gram wortel,iris serong
5 buah cabe hijau,iris serong
2 buah sosis,iris serong
5 buah pentol,iris bulat
1/2 siung bawang bombai, cincang kasar
1 siung bawang putih,cincang kasar
garam secukupnya
gula secukupnya
air secukupnya (kira-kira 300 ml)
kecap manis secukupnya
minyak untuk menumis
Cara Membuat:
  1. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum,masukkan cabai hijau,tumis lagi.
  2. Masukkan buncis, wortel,jagung,sosis dan pentol, beri air, biarkan sayuran lunak.ambahkan gu
  3. Setelah sayuran lunak, tambahkan garam, gula dan kecap manis, aduk lagi sampai rata, tes rasa.
  4. Kalau sudah pas, angkat dan sajikan 
Happy cooking!!!!








Tidak ada komentar:

Posting Komentar